fbpx
Tips Merawat Cinta

by Rumah Curhat | 05/09/2016 | Life Tips, Life Tips

Tips Merawat Cinta

Memiliki suatu hubungan itu sangat menyenangkan. Apalagi kalau kamu semua sedang merasakan cinta pertamamu dan kamu sedang dimanja-manjain dengan si dia nih. Rasanya dunia ini milik kalian berdua. Tapi jangan seneng doank, kamu juga harus merawat benih-benih cinta yang kalian punya. Kenapa saya bicara seperti itu, karena beberapa pasangan yang saya survey, kebanyakan mereka hanya bertahan sebentar saja dan akhirnya putus deh.

Konflik dalam hubungan pasti ada. Kamu punya pendapat A dan dia punya pendapat B. Gak munafik sih, kadang hanya masalah se-simple itu pun bisa bikin perang dalam hubunganmu. Nah lalu gimana sih cara mengantisipasinya? Kamu perlu merawat hubungan dan perasaan cintamu dengan dia. Berikut ini saya berikan tips untuk kalian berdua cara merawat cinta kalian.

PERLUNYA SALING TOLERANSI

Rasa toleransi biasanya kita jumpai dalam hubungan bermasyarakat dengan tetangga, teman, dan saudara. Nah terkadang kita lupa bahwa rasa toleransi ini juga wajib kita miliki di dalam hubunganmu dan pacar kamu.
Berbeda pendapat tetap akan timbul dalam hubungan kalian berdua, namun ketika kamu memiliki rasa toleransi kepada dia, konflik tersebut tidak menjadi masalah besar dalam hubunganmu. Rasa toleransi memberikan rasa untuk saling mengerti tentang sikap kalian masing-masing.

Dengan begitu, hubunganmu dan dia akan bisa bertahan lama. Tidak hanya seumur jagung saja, namun bisa sampai pada pernikahan dan sampai selamanya. Teruslah merawat cinta kalian dengan rasa saling toleransi supaya dalam berumah tangga, kalian sudah terlatih dengan rasa toleransi ini.

KERENDAHAN HATI

Selain memiliki sikap toleransi, kerendahan hati dalam pribadi masing-masing juga perlu kamu miliki. Kerendahan hati ini merupakan satu kesatuan dari sikap toleransi. Toleransi yaitu memberikan sikap untuk mengerti kepada pasanganmu, kerendahan hati ini merupakan sikap untuk memahami pasanganmu. Mungkin menurutmu, dia terlalu bersikap egois sehingga apa yang dia lakukan harus kamu sepakati juga. Ketika perasaan marah mulai menguasaimu, mulailah untuk mengingat bahwa kamu perlu memberikan toleransi dengan sikap kerendahan hatimu kepadanya.

Hal ini biasanya lebih mudah dilakukan oleh para wanita karena wanita lebih mudah untuk merendahkan hati dan member toleransi kepada pria. Namun sikap ini tidak hanya untuk wanita saja, para pria juga harus memiliki sikap seperti ini. Pria yang mudah untuk memiliki sikap seperti ini akan jauh lebih sempurna dalam memiliki hubungan denganmu.

MEMILIKI PENGHARAPAN

Ketika rasa toleransi dan kerendahan hati sudah kamu praktekan, maka untuk selanjutnya miliki lah pengharapan untuk si dia. Ketika dia menjadi sangat egois, mulailah kamu bersikap memberikan toleransi dan kerendahan hati kepadanya. Selain itu mulai naikkan pengharapanmu kepada dia melalui doa supaya sang Penciptalah yang akan mengingatkan dia dan menjadi sadar akan keegoisannya.

Biasanya dia akan sadar tentang sikap egois yang dia miliki ketika berada dalam situasi tertentu. Pengalamanlah yang akan memberikan dia pengertian yang besar sehingga keegoisan akan mulai hancur seketika.

Pengharapan sangat penting, maka buatlah pengharapanmu dengan pengharapan yang baik yang dapat merubah dia untuk menjadi yang kamu inginkan.

Ketiga sikap ini wajib kamu miliki dalam membangun hubunganmu dengan si dia. Praktekan dalam hidupmu dengan dia dan mulai perhatikan perkembangan yang kamu dan dia alami. Simple saja, tapi dapat membawa hubungan kalian ke dalam cinta yang sejati. Benih perlu dirawat dalam tanah yang baik, begitu pula benih cinta perlu kamu rawat dalam sikap yang baik pula.
Kamu bisa like dan share artikel ini bila tips diatas sangat menginspirasi hidupmu dan pasanganmu.

Selamat merawat cintamu. ☺

Related Post