fbpx
Sahabat yang Bersaing

by Rumah Curhat | 23/02/2015 | Life Tips, Life Tips

Sahabat yang Bersaing

Ih, katanya dia sahabat aku, tapi koq dia ga mau kalah sih ? Huh, koq sahabat aku bisa kaya gitu, kalau aku ngga sih ?

Pernah ga sih punya pikiran-pikiran kaya gitu ? Kita punya sahabat nih yang udah deket banget sama kita, kita sahabatan sama dia dari kita ga punya apa-apa atau belum jadi apa-apa. Seiring berjalannya waktu, kita berdua berkutat dengan cita-cita kita, dan ternyata sahabat kita lebih berhasil, kemudian kita merasa iri atau minder.

Memiliki sahabat dalam kehidupan kita bukan saja bermanfaat untuk menemani kita disaat susah ataupun senang, tetapi memotivasi kita untuk menjadi orang yang lebih baik. Banyak persahabatan yang bubar jalan karena iri dengan kesuksesan sahabatnya. Padahal ketika sahabat kita sukses, hal tersebut harusnya menjadi motivasi untuk kita mengembangkan diri kita lagi. Kita bisa minta masukan dan semangat dari sahabat kita tersebut.

Ada sebuah cerita dimana seorang pelari berkulit hitam bernama, Jesse Owens, yang berlaga pada final Olimpiade 1936. Namun dua kali kesempatannya lompat jauh gagal, bila dia gagal pada kesempatannya yang terakhir Owens akan tersingkir. Namun hal yang tak disangka adalah Lutz Long, atlit dari Jerman. Pada saat itu terdapat pandangan bahwa orang berkulit hitam lebih rendah dari pada orang berkulit putih. Lutz Long mendekati Owens dan memberikan semangat dan sedikit masukan untuk memperbaiki lompatan Owens.

Singkat cerita, kedua atlit berbeda warna kulit tersebut bertemu di babak final. Dan Owens menang sebagai juara dan orang yang pertama kali memeluk dan memberi selamat kepada Owens adalah Lutz Long. Sejak saat itu kedua atlit tersebut bersahabat hingga pada akhirnya Lutz meninggal di dalam pertempuran Perang Dunia ke 2. Kedua keluarga mereka pun berteman baik, bahkan ketika putra Lutz akan menikah, Owens-lah yang menjadi saksi menggantikan Lutz.

Bersainglah secara sehat dengan sahabatmu, tunjukan dukungan dan raihlah cita-cita kalian bersama-sama.

Related Post